Panti Asuhan Darussadah Apresiasi Bantuan dari Pama Peduli

Enimpost.com,MUARA ENIM – Panti Asuhan Anak Yatim Piatu, dan Dhuafa Darussaadah Muara Enim mengapresiasi bantuan yang diberikan PT Pamapersada Nusantara (Pama) Cluster SSBA Muara Enim, Pada Sabtu (16/3/2024). Adapun bantuan yang diberikan yakni santunan kepada para santri untuk menunjang kebutuhan sehari-hari, dan pendidikannya.

Santunan dari Pama itu diberikan kepada 36 santri pada acara buka bersama di lingkungan Panti Asuhan Darussadah Muara Enim. Acara buka bersama itu juga dihadiri oleh insan pers yang bertugas di Kabupaten Muara Enim.

Pembina Yayasan Kesejahteraan Islam Serasan Sekundang (YKISS), H Taufik Rahman SH MH mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada PT PAMA, karena sudah berkontribusi banyak kepada panti Asuhan Darussadah. Kata Taufik, bantuan Pama itu tidak hanya pada saat bulan Ramadhan saja, akan tetapi pada keseharian juga Pama sudah banyak membantu.

“Setahu saya bantuan Pama tidak pas Ramadhan saja ya, tetapi hari-hariku biasa juga memberikan bantuan, khsusiya terkait untuk operasional panti,” terang Taufik.

Atas bantuan tersebut, Yayasan YKISS yang menaungi Panti Asuhan Darussadah mengucapkan terima kasih. Dan berdoa agar PT PAMA bisa terus berkembang, dan lebih banyak bermanfaat untuk lingkungan sekitar. Khususnya, doa itu untuk para karyawan Pama agar bisa bekerja dengan selamat.

“Setahu saya juga, Pama ini juga bantuan Ponpes, dan panti asuhan lainnya di sekitar perusahaan. Artinya, bahwa perusahaan ini telah memenuhi tanggung jawab sosialnya untuk lingkungan sekitar perusahaan. Mudah-mudahan ini menjadi contoh bagi perusahaan lain,” kata Taufik.

Sementara itu, mewakili manajemen Pama, Danang Prakoso, didampingi CSR Officer, Joko Budi Santoso menerangkan Pama dalam kegiatan operasinya selalu memperhatikan lingkungan sekitar melalui program CSR yang di dukung pemerintah setempat.

“Kegiatan santunan adalah salah satu program CSR PT PAMA bidang sosial budaya. Kami selalu berkomitmen untuk memberikan kontribusi kepada masyarakat sekitar operasional. Di bulan Ramadhan ini, kami berbagi berkah bersama anak-anak panti dan awak media, “ujarnya.(red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *