Pama Dukung Pengembangan Sekolah Ramah Anak di Muara Enim

Enimpost.com, MUARA ENIM – PT Pamapersada Nusantara (PAMA) Site MTBU-BTSJ kembali memberikan kontribusi pada kemajuan pendidikan di Kabupaten Muara Enim. Kali ini, berkat dukungan dari perusahaan kontraktor PT Bukit Asam Tbk ini, sebanyak 11 Sekolah Dasar Negeri di Kecamatan Muara Enim siap mewujudkan sekolah ramah anak.

Deklarasi ke 11 sekolah itu bertempat di SD Negeri 20 Pelawaran Kota Muara Enim, Kamis, (16/3/2023). Dalam rangka mewujudkan satuan pendidikan anti kekerasan, dan stop bullying, dengan membuat lingkungan sekolah yang nyaman, aktif, inovatif, kreatif, efektif, dan menyenangkan.

Deklarasi itu di wujudkan dengan penandatanganan bersama ke 11 sekolah, diantaranya, SD Negeri 20, SDN 11, SDN 8, SDN 15, SDN 7, SDN 17, SDN 22, SDN 4, SDN 10, SDN 14, SDN 24 kecamatan Muara Enim. Di saksikan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan melalui Kabid Pembinaan Budiyono SPd, Dinas PPA, Camat Muara Enim Husni Tamrin SE MM, Tripika Kecamatan Muara Enim, PT Pamapersada Nusantara selaku pembina sekolah.

Kepala SD Negeri 20 Muara Enim, Rita Hayati SPd MM mengatakan, deklarasi ini merupakan wujud komitmen 11 sekolah ini untuk mewujudkan sekolah ramah anak.

Adapun Komitmen meliputi, Meningkatkan Keimanan dan Ketagwaan Kepada Tuhan Yang Maha Esa, Melaksanakan Proses Kegiatan Pembelajaran di Sekolah Berjalan Lancar, Aman, nyaman, Aktif, Inovatif, Kreatif, Efektif dan Menyenangkan, Melindungi Anak Dari kekerasaan Fisik, Mental, atau Bentuk Kekerasan Lainnya (Kekerasan Verbal dan Non Verbal).

Menjadikan Sekolah Tempat Pengembangan, Berbagai Kemampuan Serta Minat Dan Bakat Anak Menjadi Kepribadian Yang Berkarakter, Menciptakan Lingkungan Yang Bebas Asap Rokok, Narkoba, dan Napza, dan Pelayanan Pendidikan Yang Diberikan Kepada Anak Non Diskriminasi.

“SD Negeri 20 memfasilitasi acara deklarasi 11 sekolah negeri untuk melaksanakan deklarasi sekolah ramah anak. Salah satunya mendapat dukungan dari PT PAMA,” kata Rita, Kamis (16/3/2023).

Sementara itu, CSR PT Pamapersada Nusantara Site MTBU, Joko Budi Santoso, didampingi Wan Zul mengapresiasi serta mendukung penuh program sekolah ramah anak.

“PAMA mendukung penerapan sekolah ramah anak dan berharap sistem sekolah ramah anak bisa diterapkan di sekolah-sekolah yang ada. PAMA juga siap berkontribusi dan peran aktif dalam pembangunan pendidikan di sekitar operasional perusahaan. Sebagai wujud nyata PAMA hadir untuk memajukan dan mencerdaskan generasi penerus bangsa,” kata Joko.(ep)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *