Enimpost.com, MUARAENIM – Pelantikan pengurus KTNA, Pemuda Tani dan Wanita Tani Nelayan Kabupaten Muara Enim Periode 2023 -2028, bertempat di Balai Agung Serasan Sekundang (BASS) Muara Enim, Jum’at (08/03/2024).
Keberadaan pengurus KTNA di Muara Enim, Pj Bupati Muara Enim H Ahmad Rizali sangat mendukung, dan dia mengatakan, Kontak Tani Nelayan Andalan (KTNA) adalah organisasi independen di Indonesia yang berorientasi pada aktifitas sosial di sektor pertanian berbasis agribisnis dan lingkungan hidup di pedesaan.
“KTNA merupakan wadah untuk mengembangkan profesionalisme petani / nelayan, membangun rasa tanggung jawab, kesetiakawanan dan keadilan sosial serta membangun watak petani yang beretos tinggi, produktif, berkualitas, hemat dan mandiri,” ujarnya.
Lebih lanjut, Pemkab Muara Enim sangatmendukung keberadaan KTNA, dengan harapan akan menjadi wadah yang menampung aspirasi utamanya ke dinas teknis lingkup pertanian lainnya, sekaligus untuk mempercepat penyampaian informasi dan teknologi pertanian kepada petani di pedesaan.
Kemudian dirinya mengungkapkan, seiring dengan usia KTNA yang sudah cukup lama keberadaannya di Kabupaten Muara Enim terbukti dengan sudah dilaksanakannya Rembug Paripurna IV pada Bulan Desember Tahun 2023.
“Kami yakin keberadaan KTNA ditengah-tengah berbahagi masyarakat petani diterima dengan baik, kami juga berharap KTNA dapat memberikan ide-ide cemerlang, yang dituangkan dalam kegiatan untuk mendukung sektor pertanian khususnya dan mendukung kegiatan pemerintah pada umumnya, ” tuturnya.
Turut hadir acara Pelantikan tersebut diantaranya, Unsur Forkopimda atau yang mewakili, Para Staf Ahli dan Asisten Pemkab Muara Enim, Para Kepala OPD Lingkup Pemkab Muara Enim, Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Peternakan Provinsi Sumatera Selatan, Ketua KTNA Provinsi Sumatera Selatan, Ketua Pemuda Tani Provinsi Sumatera Selatan, Ketua Wanita Tani Nelayan Provinsi Sumatera Selatan, Tim Penggerak PKK dan Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Muara Enim, serta Organisasi Wanita Lainnya, Bapak dan Ibu Para Undangan lainnya.(red)