Enimpost.com, MUARA ENIM – Asosiasi Sepakbola Kabupaten Muara Enim (ASKAB) PSSI sukses menggelar turnamen sepakbola Bupati Muara Enim CUP 2022 dalam rangka memeriahkan HUT Kabupaten Muara Enim ke-76 tahun di GOR Sekundang Bara pada Minggu (30/10/2022) sore. Pada babak pertandingan final antara EVA Grub FC VS Bhayangkara FC berlangsung sengit. Akhirnya berakhir dengan adu pinalti yang dimenangkan Bhayangkara FC dengan skor 7 : 6.
Pertandingan babak pertama kedua tim saling serang hingga beberapa kali terjadi pelanggaran dari wasit yang di pimpin oleh Bambang dari asosiasi wasit profesional. Hingga peluit babak pertama berakhir belum terjadi gol-gol dari kedua tim karena sama kuat.
Kemudian pada awal pertandingan banak dua pun kedua tim saling serang adu kuat hingga beberapa kali tendangan dapat di antisipasi oleh kedua penjaga gawang. Sehingga pada akhirnya meskipun ada perpanjangan waktu 2 menit di babak kedua belum juga tidak ada gol. Sehingga di putuskan adu pinalti oleh wasit pertandingan.
Juara 1 Bhayangkara FC, Juara 2 EVA Grub FC, Juara 3 KAI FC, dan Juara 4 PETIR FC Gunung Mengang.
Acara di tutup Sekretaris KONI Kabupaten Muara Enim, Ridwan Noviar yang mengapresiasi kerja keras panitia dari Askab PSSI Kabupaten Muara Enim yang sukses melaksanakan Bupati Muara Enim CUP 2022. Ia juga mengapresiasi atas dukungan dari pihak keamanan, kesehatan, dan para penonton.
“Kedepan dapat di tingkatkan lagi, baik dari sisi peserta sampai dengan pada hadiah pembinaan. KONI siap duduk bersama untuk membahas itu. Saya juga mengucapkan selamat kepada Bhayangkara FC, dan EVA Grub FC, kedepan kita akan persiapkan lagi atlet yang aka kita bawa ke Porprove di Lahat,” kata Noviar.
Sementara itu, Ketua ASKAB PSSI Kabupaten Muara Enim Yusran Arbi SH mengakui bahwa kesuksesan turnamen sepakbola Bupati Muara Enim CUP 2022 tak terlepas dari kerja keras para panitia, dukungan KONI, Tim kesehatan, tim keamanan, dan masyarakat yang selama dari awal pertandingan hingga final selalu setia menyaksikan ajang kejuaraan tingkat daerah ini.
“Kedepan, PSSI Muara Enim akan terus melakukan pembinaan melalui kompetisi-kompetisi tingkat daerah, kecamatan dalam rangka untuk menjaring atlet bola daerah. Salah satunya untuk mempersiapkan menghadapi Porprove tahun depan di Lahat,” kata Yusran.(ep)