Enimpost.com,TANJUNG AGUNG – SMK Negeri 1 Tanjung Agung suskes menggelar aksi sarapan pagi bersama menu makan bergizi di halaman sekolah, Rabu (26/10/2022). Sebelum itu, para siswa mengikuti senam bersama yang diadakan oleh Puskesmas Tanjung Agung.
“Kegiatan tersebut diadakan oleh Puskesmas Tanjung Agung pada pukul 07.30-10.00 dimana kegiatan ini dimulai dengan senam pagi bersama, sarapan pagi bersama sesuai menu isi piringku, dan minum tablet tambah darah untuk remaja putri disertai dengan edukasi tentang gizi, anemia, dan pentingnya menjaga kesehatan bagi remaja dalam hal ini adalah peserta didik SMK Negeri 1 Tanjung Agung,” dijelaskan oleh kepala SMK Negeri 1 Tanjung Agung, Bambang Gusviantara, S.Pd,MM, Kamis (27/10/2022) di sekolah.
Dikatakan Bambang, melalui kegiatan ini pula, bisa meningkatkan kepatuhan remaja putri mengkonsumsi tablet tambah darah dan meningkatkan minat remaja melakukan aktivitas fisik 60 menit setiap hari. Selanjutnya mengkonsumsi buah dan sayur serta meningkatkan kemampuan hidup sehat peserta didik sehingga dapat belajar tumbuh dan berkembang secara harmonis dan optimal.
“Aksi yang dilaksanakan di SMKN 1 Tanjung Agung ini berlangsung sangat meriah, acara ini digelar serentak tingkat Kabupaten Muara Enim,” imbuhnya.
Sementara itu, perwakilan dari Puskesmas Tanjung Agung, Rusiana AM Keb, didampingi Sri Agustina,AMG, Carmawarni AMKG, Selpi Angraini AMKG, kemudian sosialiasi kesehatan disampaikan oleh dr Dian.
Pada kesempatan itu, dr Dian menjelaskan tentang Pentingnya Gizi Seimbang, Olahraga teratur, serta menu seimbang dengan istilah isi piringku dimana hal-hal tersebut harus dilakukan oleh semua orang terutama peserta didik SMK Negeri 1 Tanjung Agung agar bisa memulai hidup sehat sejak dini.
“Peserta sangat antusias tentang gerakan ini, hal itu terlihat dari banyaknya pertanyaan tentang materi yang diberikan sehingga kegiatan ini berjalan dengan sangat aktif dan partisipatif,” kata dr Dian.(ep)