Enimpost.com, MUARA ENIM – Berlangsung di halaman Madrasah, MTs Negeri 2 Muara Enim menggelar Madrasah Expo Pertama dilapangan Madrasah Pada hari Rabu dan Kamis (1 – 2 Maret 2023).
Kegiatan ini dibuka langsung Kepala Kantor Kementerian Agama (KaKanmenag) Kabupaten Muara Enim DR.H. Hasanudin, S.Ag,M.HI. MTs Negeri 2 Muara Enim menjadi pelopor diadakannya Madrasah Expo karena kegiatan ini merupakan kegiatan pertama yang dilaksanakan oleh madrasah-madrasah yang ada dibawah naungan Kementerian Agama Kabupaten Muara Enim. Undangan yang hadir tidak hanya penjabat yang ada di Kementerian Agama namun juga dari Pemerintahan Kabupaten Muara Enim.
Sedianya yang akan hadiri pada kegiatan adalah PLT Bupati Kabupaten Muara Enim, Ahmad Usmawi Kaffah,SH.LLM(Bhham)LLM(Abdn),PhD namun dikarenakan tugas maka beliau memandatkan kepada Kepala Dinas Pendidikan dan Budaya Bapak Drs. Irawan Supmidi.
Program Madrasah Expo ini menjadi kegiatan unggulan MTs Negeri 2 Muara Enim dan insyaallah akan selalu dilaksanankan setiap Tahunnya. Kegiatan ini mendapat apresiasi dari wali murid dan diikuti antusias para siswa dan siswi di madrasah.
“Saya bangga dengan madrasah ini siswa-siswinya banyak inovasi dan kreatif. Kegiatan Madrasah Expo ini dapat dijadikan contoh bagi madrasah lainnya,ujar Kemenag Hasanudin saat membukan kegiatan ini.
Kegiatan ini diikuti 22 kelas. Setiap kelas membuka stand layaknya seperti pameran pembangunan. Untuk menentukan tema stand, ada peran antara wali kelas, siswa/i dan wali murid. Mereka bekerja sama dalam mendesain masing-masing stand dengan tema yang berbeda dan saling berkompetisi agar menjadi yang terbaik.
Selain keluarga besar madrasah yang berperan, Madrasah Expo juga mengadakan perlombaan yang dibagi menjadi 2 tingkatan yaitu tingkat Sekolah Dasar (SD) dan tingkat Sekolah Menengah Pertama(SLTP). Untuk tingkat SD siswa/i yang diajak mengikuti Lomba adalah sisea/i kelas 4,5 dan 6 Lomba Tahfidz, Ceramah, Adzan ,mewarnai dan Ranking 1. Sementara untuk tingkat SLTP diadakan Lomba Story Telling. Peserta SD yang diundang adalah SD yang berada di Kecamatan Lawang Kidul, Kecamatan Tanjung Agung dan Kecamatan Panang Enim sedangkan untuk TK MTs/SLTP hanya di Kecamatan Lawang Kidul saja.
Sebanyak 25 MI/SD dan 3 SLTP yang mendaftar untuk mengikuti perlombaan yang diadakan. Kegiatan lomba-lomba ini akan diadakan selama 2 hari yaitu Rabu dan Kamis(1-2 Maret 2023).
Sementara itu, Kepala MTs Negeri 2 Muara Enim Widiawaty, S.Pd menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan program dicetuskan untuk memperkenalkan MTs Negeri 2 Muara Kepada Masyarakat luas. Sumber Dana yang dipakai adalah Bantuan yang didapat dengan mengajukan Proposal kepada berbagai pihak antara lain PTBA Tbk, Bank Syariah Indonesia, Bank Rakyat Indonesia, PT PAMA, PT PGU, PT PPA, PT SBS, PT BAK, Bank Sum Sel Syariah serta masyarkat sekitar yaitu Bapak Juandri dan Bapak Zul Fadli.
” Terima Kasih atas bantuan semua pihak hingga kegiatan ini dapat terlaksana, semoga kedepannya pihak-pihak yang telah membantu kembali dapat menjadi donatur tetap kegiatan ini,amin,” ujar widia.
Widia berharap kegiatan ini dapat membuka mata masyarakat tentang keberadaan dan program-program yang ada di mMTs Negeri 2 Muara Enim secara utuh, tidak setengah-setengah. MTs Negeri 2 Muara Enim memiliki Jargon baru yaitu Pengen Bisa Mengaji, Ayo Masuk Madrasah.
“Karena dengan belajar di Madrasah diharapkan generasi penerus bangsa dapat menjadi generasi yang bersih dan agamis sesuai dengan cita-cita yang diinginkan PLT Bupati Kabupaten Muara Enim, Bapak Kaffah,” uri Widia.(ep)